Backlink adalah bagian penting dari SEO yang harus benar-benar dipahami agar bisa diimplementasikan secara proporsional dan efektif.
Blog ini menyumbangkan sedikit tentang Backlink, tetapi diharapkan bisa menambah wawasan, khususnya untuk para Blogger pemula.

Kamis, 14 Oktober 2010

Backlink Bukan Sekedar Link Balik

| Kamis, 14 Oktober 2010 | 0 komentar

Backlink yang selama ini menjadi topik pembicaraan para blogger selalu cenderung mengacu pada pengertian sebagai link balik yang mengarah pada alamat URL kita. Kesalahkaprahan berikutnya adalah bagaimana mencari backlink yang sebanyak-banyaknya untuk mendorong peningkatan pagerank situs kita melalui backlink tersebut.

Padahal, backlink adalah bagian dari Link yang terdapat dalam sebuah situs. Jika dirinci lagi, link-link tersebut terdapat pada setiap posting atau halaman dan tidak hanya link yang mengarah pada homepage plus terkumpul di sidebar.

Dalam garis besarnya semua link didalam sebuah situs dapat dikategorikan sebagai Internal Link yang merupakan Link antar halaman dan Eksternal Link yang merupakan Link antar Situs, terdiri dari Inbound Link dan Outbound Link.

Situs yang mampu memberikan informasi bermanfaat dinilai Google (sebetulnya penilaian programmernya) adalah situs dengan thema dan signifikasi yang diukur berdasarkan meta keyword. Karena itu logika Google menilai bahwa antar postingan harus saling terkait dan mengandung keyword dan turunan keyword tersebut. Relevansinya disini adalah pentingnya terdapat internal link antar halaman.

Disisi lain, logikanya pula (tentu saja masih logika Google) situs tersebut harus memiliki keterkaitan dengan situs-situs sejenis sebagai semacam legitimasi, disini terletak peranan outbound link yang sama pentingnya dengan inbound link. Ironisnya banyak blogger yang mengabaikan outboundlink, bahkan dianggap bisa berdampak membagi-bagi nilai pagerank yang dimiliki ke situs yang dilink.

Selama kita masih memerlukan Google untuk meletakkan keyword yang kita bidik di posisi atas halaman search engine, maka kita harus mencoba berpikir berdasarkan logika Google pula. Jadi, bagaimana link-link dalam sebuah postingan bisa memenuhi klasifikasi sesuai dengan logika Google ?

Idealnya dalam setiap postingan harus terdapat paling sedikit satu link yang mengarah ke postingan yang lain. Sementara pada postingan itu sendiri juga sedikitnya terdapat satu link yang masuk atau dilink oleh postingan yang lain. Hal ini dalam masih dalam klasifikasi Internal Link.

Untuk Eksternal Link, sedikitnya dalam postingan itu terdapat satu link keluar yang mengarah ke situs lain, terutama yang sejenis. Sifatnya bisa merupakan referensi atau pelengkap tulisan. Dan dalam postingan yang sama harus terdapat inbound link, tepatnya deep link dari situs lain. Ini menjadi backlink yang menentukan dan sekaligus yang tersulit. Tapi bisa saja situs sejenis di luar sana secara alamiah melink ke postingan kita kalau postingan itu mereka nilai bermanfaat dan pantas dijadikan rujukan. Jika tidak, maka untuk sementara ini bolehlah merekayasa backlink satu arah itu.

0 komentar:

 

Free Tools

Search Engines

Bisa untuk Backlink

© Copyright 2010. yourblogname.com . All rights reserved | yourblogname.com is proudly powered by Blogger.com | Template by o-om.com - zoomtemplate.com